13 August 2009

Ramadhan Kali Ini

Sebelumnya saya minta maaf kepada teman-teman, jika mungkin ada dari saya yang kurang berkenan di hati selama ini... mari menjelang ramadhan ini kita saling memaafkan atas segala kekhilafan kita....

Ramadhan sebentar lagi, dunia hiburan, stasiun televisi, para sutradara film sudah mempersiapkan jauh-jauh hari sebelumnya bahkan mungkin hingga 6-8 bulan sebelum ramadhan datang. sebagai seorang muslim maka kita juga harus mempersiapkan diri kita dalam kita dalam menyambut bulam penuh berkah ini. sebagaimana Rasullah telah bersiap diri 2 bulan sebelum datangnya bulan ramadhan sebagaimana do`a beliau "Ya Allah berkahilah aku di bulan rajab dan sya`ban, dan sampaikanlah umurku di bulan ramadhan" bagaimana dengan kita saat ini?

Setidaknya ada 4 hal yang harus kita siapkan:

1. persiapan ruhiyah dan psikologi kita dalam menyambut ramadhan, ini bisa dilakukan dengan memperbayak puasa sunah, sholat sunah - sholat malam, dhuha, rawatib- membaca Alqur`an dan memtadaburinya, memperbanyak hafalan Al qur`an, dan memperbanyak ibadah-ibadah sunah lainnya.

2. persiapan ilmu tentang ramadhan itu sendiri, biar apa yan kita lakukan benar sesuai syariat. ini bisa kita lakukan dengan memperbanyak baca buku buku tentang puasa ramadhan, buku fiqh puasa, mengikuti kajian-kajian tentang ramadhan.

3. persiapan jasad atau fisik kita. bisa dengan medical chek up, menjaga pola makan, olah raga teratur, dan yang tidak kalah penting adalah seperti yang dilakukan para sahabat Rosulullah yaitu dengan bekam.

4. persiapan finansial, persiapan ini tidak kalah pentingnya bahkan kalo memang bisa beli-beli baju lebaran buat kita, istri/suami, anak, orang tua dilakukan sebelum puasa atau minimal sebelum 10 hari terahir, biar disepuluh hari terahir kita bisa konsentrasi di i`tikaf. jika memungkinkan kita untuk i`tikaf 10 hari penuh maka kita juga harus menyiapkan buat keluarga yang kita tinggal dirumah antara lain: uang yang cukup, isi kulkas dah diisi penuh... sehingga kita bisa konsentrasi di i`tikaf.

Itulah beberapa hal yang perlu kita siapkan dalam menyambut kedatangan bulan ramadhan... semoga tulisan ini bermanfaat.. . amiin...

Prapto HC
http://istanagrafika.blogspot.com
Baca selengkapnya ..

01 August 2009

Zero To Hero


Alhamdulillah segala puji bagi Allah dan hanya milik Allah SWT semata, karena saat ini kita masih diberikan nikmat yang tak ternilai yang berupa kehidupan dan kesehatan, dimana kita masih diberi kesempatan guna menyiapkan bekal kehidupan di akhirat kelak. Shalawat serta salam semoga tetap tercurah pada Uswatun Hasanah kita nabi Muhammad SAW serta keluarga, sahabat dan orang- orang yang tetap teguh di jalan-Nya. Sebuah harapan kita agar kegiatan ini dapat meningkatkan keimanan dan ketaqwaan terhadap Allah SWT, dan mempererat ukhuwah Islamiah dalam lingkup SMAN 1 Maospati maupun di luar SMAN 1 Maospati.
Sehubungan dengan program kerja OSIS SEKSI 1 KETAQWAAN TERHADAP TUHAN YME, dan dalam rangka meningkatkan syiar Islam dan halaqoh di SMA Negeri 1 Maospati tercinta ini, serta mempererat tali silaturahim juga menambah wawasan tentang Islam, maka kami SEKSI 1 yang tergabung dalam Forum Amal dan Study Islam akan mengadakan kegiatan Seminar Motivasi "Zero To Hero"

Kegiatan ini berbentuk Seminar Motivasi dengan :

- Judul : yang Muda yang Luar Biasa
- Tema : Raih Prestasi Hidup dengan Motivasi ESQ
- Pembicara : Sholikhin Abu Izzuddin
Penulis buku “ZERO TO HERO” dan “WAY TO WIN”
- Bintang tamu : Nasyid Ash Showah
- Tempat : Balai Pertemuan PG. Poerwodadie, Ds. Glodog, kec. Karangrejo, kab. Magetan

- Waktu : - Minggu, 09 Agustus 2009

-
Pukul 08.00 – 12.00 WIB


Baca selengkapnya ..

31 July 2009

(Ramadhan) Akankah sampai waktu-ku


Akankah sampai waktuku
Aku menantikan detik demi detik berlalu
Akankah sampai disana waktuku
Bertemu dengan bulan yang kurindu
Menggauli malam dengan taffakur dan tawadhu’

Mengenang kenangan yang tlah terlewatkan,
Waktu yang terbuang,

Kesia-siaan yang pernah dilakukan,
Kesalahan,
Kelupaan,
Kehinaan seorang makhluk yang hanya bisa meminta
Memohon akan petunjuk-Nya,
Menghiba agar diampuni-Nya dosa kita…

Astaghfirullah al adzim…

Dari Allah-lah datangnya titik air mata
Kecintaanku membuncah pada yang kupuja
Kerinduanku meradang pada bulan yang Dia rahmatkan…
Keharuan akan kebesaran-Nya
dalam melipat gandakan pahala kebaikan kita,
Khusus untuk umat-Nya yang beriman

Subhanallah….

Ramadhan
Akankah sampai aku di waktuku
Bertemu denganmu
Mengharapkan…. limpahan rahmat,
Pintu yang terbuka lebar untuk bertobat,
Aku dan dosaku menunggu kedatanganmu

Ramadhan…


by : Eka Natassa
Baca selengkapnya ..